The Lantis Band Guncang UNPAD Goes To School 2025

4 weeks ago 19

SUKABUMI – Gelaran UNPAD Goes To School 2025 sukses digelar selama dua hari, Sabtu dan Minggu (8-9 Februari 2025) di SMAN 3 Kota Sukabumi.

Acara yang diinisiasi oleh mahasiswa UNPAD asal Sukabumi ini menghadirkan berbagai kegiatan edukatif hingga hiburan spektakuler. Sebagai puncak acara, The Lantis Band tampil memukau dan sukses menghibur para peserta.

Project Officer UNPAD Goes To School 2025, Salsabila Nuralviani Rahman, menjelaskan bahwa program ini merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk memperkenalkan UNPAD kepada siswa SMA/SMK/MA di Sukabumi serta memberikan wawasan mengenai dunia perkuliahan. Tahun ini, acara dikemas lebih inovatif dengan durasi dua hari, berbeda dari tahun sebelumnya yang hanya satu hari.

“Kami ingin memberikan pengalaman yang lebih maksimal bagi peserta. Hari pertama difokuskan untuk edukasi, seperti try out, talk show inspiratif bersama mahasiswa berprestasi UNPAD, serta Education Festival yang menghadirkan 17 fakultas UNPAD. Hari kedua lebih berorientasi pada hiburan dan pengembangan kreativitas siswa,” ujar Salsabila.

Salsabila juga menjelaskan bahwa acara ini terbagi menjadi dua rangkaian utama, yaitu pra-event dan main event. Pada tahap pra-event, tim Unpad Goes To School melakukan roadshow ke berbagai sekolah di Kota dan Kabupaten Sukabumi, termasuk wilayah Jampang dan Pelabuhanratu.

Pada tahun ini, sebanyak 45 sekolah telah berhasil dikunjungi dalam rangka memberikan wawasan kepada para siswa mengenai UNPAD, jalur masuk perguruan tinggi, serta gambaran kehidupan perkuliahan.

Main event akan berlangsung selama dua hari, berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yang hanya diadakan dalam satu hari. Acara ini akan digelar pada Sabtu dan Minggu, 8-9 Februari 2025 di SMAN 3 Sukabumi.

Sementara itu, hari kedua, Minggu, 9 Februari 2025, lebih berorientasi pada hiburan dan pengembangan kreativitas peserta. Acara puncak ini mencakup closing ceremony dengan pengumuman pemenang try out, penampilan band-band lokal, serta ekskul dari berbagai sekolah. Sebagai pamungkas, The Lantis, band papan atas, akan turut memeriahkan suasana.

UNPAD Goes To School 2025 juga menghadirkan konsep baru dalam Education Festival, yakni “Find The Treasure, Chase The Dream”, yang memungkinkan peserta mengeksplorasi seluruh fakultas tanpa terburu-buru. “Tahun lalu, peserta hanya bisa memilih fakultas tertentu dalam waktu yang singkat. Tahun ini, mereka bisa menjelajahi semuanya dengan lebih fleksibel,” tambahnya.

Sebagai bagian dari acara, diumumkan juga para pemenang try out dengan skor tertinggi:

  1. Zahra Fitria S – SMAN 1 Kota Sukabumi (Skor: 584,024)
  2. Jemima Yasyifa Hasby – SMAN 1 Kota Sukabumi (Skor: 577,294)
  3. Fatih Waldan Fuad – SMAN 3 Kota Sukabumi (Skor: 576,203)

Puncak acara pada Minggu (9/2) berlangsung meriah dengan berbagai penampilan dari band lokal serta ekskul dari berbagai sekolah. Sorotan utama adalah penampilan The Lantis Band, yang berhasil membakar semangat peserta dengan lagu-lagu andalan mereka. “Kami ingin tidak hanya memberikan edukasi, tetapi juga hiburan yang bisa menginspirasi peserta,” kata Azka Putria Utami, Kepala Divisi Humas UNPAD Goes To School 2025.

Acara ini mendapat antusiasme tinggi dari siswa Sukabumi dan melibatkan kolaborasi dengan berbagai sekolah serta media partner, termasuk radio, Instagram, dan media lokal. “Alhamdulillah, dari tahun ke tahun jumlah mahasiswa UNPAD asal Sukabumi terus meningkat. Ini menjadi bukti bahwa program ini memberikan dampak positif dan motivasi bagi para siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi,” tutup Azka.(wdy)

Read Entire Article
Anggam Lokal| Radarsukabumi| | |